Subhanallah walhamdulillah,
ternyata tulisan yang sifatnya 'sekedar' curhat atawa keluh kesah di sebuah blogs, bisa juga menjadi sebuah artikel opini/wacana buat media massa, koran khususnya.
Intinya, saat kita menulisi blog kita dengan sepenuh hati dan mengisinya dengan kemanfaatan, maka tidak tertutup kemungkinan ia akan dipublikasikan kembali melalui jalan lain, sehingga lebih memiliki daya tawar yang tinggi.
Kalaulah, tulisan "Perempuan dan RUU APP" ini dimuat di Suara Merdeka, Kamis 16 Maret 2006, (4 hari setelah diposting), itu bukanlah karena bagusnya tulisan atawa kuatnya pengaruh penulisnya, melainkan karena Allah yang mendesainnya demikian.
Jadi, ini karena faktor kebesaran Allah semata, dan aku bersyukur karenanya.
Maju terus para pejuang pena, dimanapun engkau berada !
0 komentar